Halo adek-adek! Udah siap belom buat jadi keluarga besar FK UNS? Udah persiapan apa aja nih? Buku penunjang? Tas baru? Barang-barang di kosan? Duh duh banyak pastinya persiapan buat masuk ke dunia perkuliahan tapi udah siap belum buat pakaian sehari-hari kalian besok di FK? Hmm coba kita cek satu-satu yuk!
- Kemeja
Kalian udah ngga ada seragam lagi di dunia perkuliahan tapi bukan berarti kalian bener-bener bebas lho. Kalian harus menggunakan kemeja berkerah selama perkuliahan, praktikum, dan segala kegiatannya. Dilarang menggunakan kaos!
- Rok/Celana kain
Nah kalian juga harus menggenakan rok/celana kain dan dilarang menggunakan celana/rok jeans (dikhususkan untuk mahasiswa/i prodi Kedokteran dan Kebidanan). Bagi mahasiswi, di FK memang tidak ada batasan seberapa panjang rok yang kalian kenakan namun kalian sudah besar dan seharusnya sudah bisa memantaskan diri kalian dengan pakaian yang kalian kenakan. Pastikan apa yang kalian kenakan sopan dan rapi yaa!
- Sepatu dan kaos kaki
Nggak kelupaan, kalian juga harus mengenakan sepatu ya dan tidak diperkenankan memakai sandal dan kalian nggak boleh kelupaan memakai kaos kaki juga yaa! (/yustina)
Oke thanks infomasinya