Scientific Integrative System for New Acquaintances (SISTEMA) merupakan sebuah bentuk kaderisasi sejak dini dalam dunia keilmiahan. Kegiatan yang ditujukan untuk mahasiswa baru ini mengarahkan mereka untuk mengenal Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM). SISTEMA ini diadakan oleh Kastrat de Geneeskunde dengan kerjasama dari himpunan mahasiswa kelima program studi yang ada di Fakultas Kedokteran UNS.
Ketua Umum Kastrat de Geneeskunde, Riswanda Satria Adi Prasojo, menuturkan bahwa harapan diadakannya sistema ini adalah mahasiswa mampu menuangkan ide-ide kreatif dan inovatif untuk dituangkan dalam bentuk tulisan dan karya yang berguna bagi masyarakat, bangsa, negara, dan bahkan dunia. Mahasiswa baru dalam kegiatan SISTEMA ini diarahkan pada pengenalan PKM yang paling dasar yaitu PKM-GT. Pada dasarnya PKM-GT merupakan PKM yang paling mudah diantara yang lain karena mahasiswa dapat belajar dalam membangun pemikiran terlebih dahulu terhadap sebuah ide. Kemudian setelah dapat membangun ide, mahasiswa baru dapat membangun motivasi untuk terus berkarya dalam bidang keilmiahan.
Dalam SISTEMA ini mahasiswa dibagi dalam kelompok-kelompok kecil dengan seorang tutor pada tiap kelompoknya. Pembagian kelompok ini bertujuan agar mahasiswa lebih terbuka dan aktif dalam menanyakan mengenai PKM. Rangkaian kegiatan SISTEMA ini dimulai dengan sosialisasi, grand opening, pengerjaan, pengumpulan karya, pengumuman, dan presentasi finalis. Pengumuman sendiri direncanakan akan dilakukan pada 14 Oktober dan presentasi finalis pada 21 Oktober. Semoga menghasilkan karya yang bermanfaat bagi masyarakat ya. Semangat!
(RUQ/KR)