PORSENI 2019 Ingin Hadirkan Mesin Waktu

King dan Queen PORSENI 2019 (LPM Erythro/Bella)

Solo, Kabar Erythro – Jumat (05/04) telah dilaksanakan Grand Opening (GO) Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) 2019 Fakultas Kedokteran UNS yang bertempat di Ruang Pertemuan Gedung A FK UNS. Diawali dengan penampilan King dan Queen dari lima program studi (prodi) dan diakhiri dengan perlombaan Virtual Game PUBG Mobile, GO Porseni berlangsung meriah. Panitia mengklaim bahwa jumlah peserta yang hadir pada GO Porseni sudah melebihi target.

Mengangkat tema besar “Time Travel”, Porseni ingin menghadirkan rangkaian tema yang berkesinambungan dari grand opening sampai grand closing. Ketua pelaksana, Alfianida, menuturkan bahwa grand opening ini merupakan perwujudan dari masa lalu, selama keberjalanan Porseni nanti adalah masa kini, sedangkan di grand closing nanti memiliki tema masa depan.

Internalisasi dari lima prodi tetap menjadi tujuan diadakannya Porseni 2019 ini. Salah satu peserta yang hadir di GO Porseni, Anke Irena, menuturkan bahwa dengan diadakannya Porseni menjadi suatu wadah internalisasi yang bagus, baik itu untuk angkatan ataupun prodi.

“Harapannya semoga Porseni menjadi ajang internalisasi yang bener-bener internalisasi, bukan jadi ajang permusuhan,” tutup Alfianida. (BAYU/BELLA/ITSNA)

1 thought on “PORSENI 2019 Ingin Hadirkan Mesin Waktu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *